Sanitasi layak merupakan kebutuhan dasar setiap manusia. Sanitasi yang layak berkaitan langsung dengan kesehatan dan penentu kualitas hidup masyarakat. Menurut laporan Badan Pusat Statistik (BPS), persentase rumah tangga di Indonesia yang memiliki akses terhadap sanitasi layak sebesar 80,92% pada 2022. Persentase tersebut telah meningkat dibandingkan pada tahun sebelumnya yang sebesar 80,29%.
Melihat trennya, persentase rumah tangga di dalam negeri yang memiliki akses sanitasi layak terus meningkat. Angkanya pun menjadi yang tertinggi pada tahun ini. Berdasarkan wilayahnya, Yogyakarta menjadi provinsi dengan persentase rumah tangga yang memiliki akses sanitasi layak tertinggi, yakni 96,21%. Posisinya diikuti oleh Bali dengan persentase rumah tangga yang memiliki akses sanitasi layak sebesar 95,94%.
Sebanyak 92,79% rumah tangga di Jakarta juga telah memiliki akses sanitasi layak. Kemudian, proporsi rumah tangga yang memiliki akses sanitasi layak di Sulawesi Selatan dan Bangka Belitung masing-masing sebesar 92,24% dan 91,63%. Adapun, Papua menjadi provinsi dengan persentase rumah tangga yang memiliki akses sanitasi layak terendah, yakni 40,34%. Di atasnya ada Sumatera Barat dan Papua Barat dengan persentase masing-masing sebesar 69,27% dan 73,52%.
Sumber : https://dataindonesia.id/kesehatan/detail/8092-rumah-tangga-indonesia-punya-sanitasi-layak-pada-2022