Bantuan berupa perlengkapan sanitasi dengan jumlah 150 paket yang diserahkan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) pada tanggal 20 Januari 2014 lalu, hingga kini belum disalurkan ke masyarakat.
Pantauan BeritaManado, Selasa (4/2/2014) di posko bencana pemerintah kota (pemkot) Manado, 150 paket perlengkapan sanitasi ini masih tertumpuk di ruangan Toar Lumimuut yang saat ini dijadikan ruangan penampungan bantuan.
Ketika dikoonfirmasi, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Manado, Maximilia Tatahede membenarkan adanya penahanan bantuan perlengkapan sanitasi tersebut.
Tatahede beralasan bahwa, jumlah bantuan sanitasi tidak sama dengan warga yang menjadi korban bencana. Jika disalurkan bantuan ini disalurkan akan memicu konflik.
“Memang peralatan itu sengaja kami tahan. Kenapa demikian, ditakutkan ketika dibagi ke masyarakat, dapat memicu konflik. Karena jumlah warga korban bencana tidak sebanding dengan jumlah bantuan sanitasi ini. Bukannya menyelesaikan masalah, tapi akan menambah peroslan baru, ketika terjadi konflik ditengah masyarakat. Tapi kami pastikan ini akan disalurkan,” tandas Tatahede.
Leave a Reply